Contoh Teks Berita

ATM di Bandara Gorontalo Dibobol Penumpang, Rp 1,5 Juta Raib

GORONTALO, KOMPAS.com – Dua pria ditangkap polisi dalam pelariannya ke Sulawesi Utara setelah membobol ATM Bank BRI di Bandara Jalaluddin Tantu Gorontalo.
Keduanya adalah H (31), warga Kampong Bitung, Desa Bitung Jaya, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, dan D (31), penduduk Umbul-umbul, Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus, Lampung.
Pembobolan ATM BRI ini terjadi, Senin (3/10/2016) pukul 10.30 Wita, di terminal Bandar Udara Jalaluddin Tantu, Gorontalo. Aksinya terekam kamera pengintai.
Keduanya membobol mesin dengan cara memasukkan kartu ATM dan melakukan transaksi sebagaimana mestinya, setelah itu keduanya mencongkel tempat keluarnya uang. Aksi pembobolan ATM ini mengakibatkan Bank BRI kehilangan Rp 1,5 juta.
“Berdasarkan keterangan saksi sopir taksi bandara, kedua pelaku adalah penumpang Lion Air. Keduanya langsung masuk ke ruangan ATM dan setelah itu melarikan diri,” kata Kabid Humas Polda Gorontalo, AKBP Mosyan Nimitch.
Mendapat laporan pembobolan, Polres Gorontalo langsung melakukan koordinasi dengan Polsek Atinggola untuk mencegat mobil yang disewa pelaku.
“Kedua pelaku berhasil ditangkap oleh Polsek Atingola di perbatasan Gorontalo dan Sulut,” ujar Nimitch.
Sumber : http://regional.kompas.com/; diakses pada Selasa, 04-10-16









11.     Unsur
-          Apa           : Dua pria ditangkap polisi dalam pelariannya ke Sulawesi Utara setelah membobol ATM Bank BRI di Bandara Jalaluddin Tantu Gorontalo.
-          Siapa          : Keduanya adalah H (31), warga Kampong Bitung, Desa Bitung Jaya, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, dan D (31), penduduk Umbul-umbul, Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus, Lampung.
-          Dimana      : Bandara Jalaluddin Tantu Gorontalo.
-          Kapan        : Senin (3/10/2016) pukul 10.30 Wita
-          Mengapa    : Kedua pelaku adalah penumpang Lion Air.
-          Bagaimana : Keduanya membobol mesin dengan cara memasukkan kartu ATM dan melakukan transaksi sebagaimana mestinya, setelah itu keduanya mencongkel tempat keluarnya uang.

22.     Struktur Teks Berita
No.
Struktur
Kalimat pada teks
1
Orientasi
GORONTALO, KOMPAS.com – Dua pria ditangkap polisi dalam pelariannya ke Sulawesi Utara setelah membobol ATM Bank BRI di Bandara Jalaluddin Tantu Gorontalo.
2
Peristiwa
Keduanya adalah H (31), warga Kampong Bitung, Desa Bitung Jaya, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, dan D (31), penduduk Umbul-umbul, Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus, Lampung.
Pembobolan ATM BRI ini terjadi, Senin (3/10/2016) pukul 10.30 Wita, di terminal Bandar Udara Jalaluddin Tantu, Gorontalo. Aksinya terekam kamera pengintai.
Keduanya membobol mesin dengan cara memasukkan kartu ATM dan melakukan transaksi sebagaimana mestinya, setelah itu keduanya mencongkel tempat keluarnya uang. Aksi pembobolan ATM ini mengakibatkan Bank BRI kehilangan Rp 1,5 juta.
“Berdasarkan keterangan saksi sopir taksi bandara, kedua pelaku adalah penumpang Lion Air. Keduanya langsung masuk ke ruangan ATM dan setelah itu melarikan diri,” kata Kabid Humas Polda Gorontalo, AKBP Mosyan Nimitch.
Mendapat laporan pembobolan, Polres Gorontalo langsung melakukan koordinasi dengan Polsek Atinggola untuk mencegat mobil yang disewa pelaku.
“Kedua pelaku berhasil ditangkap oleh Polsek Atingola di perbatasan Gorontalo dan Sulut,” ujar Nimitch.
3
Sumber berita
1. Bank BRI
2. Kabid Humas Polda Gorontalo, AKBP Mosyan Nimitch
3. Polres Gorontalo
4. Polsek Atinggola

33.     Unsur Kebahasaan
-          Adanya keterangan, contoh : “Pembobolan ATM BRI ini terjadi, Senin (3/10/2016) pukul 10.30 Wita, di terminal Bandar Udara Jalaluddin Tantu, Gorontalo.” (Keterangan waktu & keterangan tempat)
-          Penggunaan verba transitif, contoh : “Dua pria ditangkap polisi dalam pelariannya ke Sulawesi Utara setelah membobol ATM Bank BRI di Bandara Jalaluddin Tantu Gorontalo.”
-          Penggunaan verba pewarta, contoh : “Kedua pelaku berhasil ditangkap oleh Polsek Atingola di perbatasan Gorontalo dan Sulut,” ujar Nimitch.”
-          Diksi                      : Pemilihan kata yang digunakan dalam teks berita tersebut sudah benar.
-          Huruf kapital         : Penulisan huruf kapital sudah sesuai dengan letaknya.
-          Tanda baca            : Penggunaan tanda baca sesuai kebutuhan dan sudah benar
-          Kalimat efektif     : Penyusunan kalimat telah dibuat seefektif mungkin
-          Aktual                   : Pembobolan ATM BRI ini terjadi, Senin (3/10/2016) pukul 10.30 Wita, di terminal Bandar Udara Jalaluddin Tantu, Gorontalo
-          Faktual                   : “Berdasarkan keterangan saksi sopir taksi bandara, kedua pelaku adalah penumpang Lion Air. Keduanya langsung masuk ke ruangan ATM dan setelah itu melarikan diri,” kata Kabid Humas Polda Gorontalo, AKBP Mosyan Nimitch.

44.     Kaidah
-          Aktual : “Pembobolan ATM BRI ini terjadi, Senin (3/10/2016) pukul 10.30 Wita, di terminal Bandar Udara Jalaluddin Tantu, Gorontalo.”
-          Faktual : “Kedua pelaku berhasil ditangkap oleh Polsek Atingola di perbatasan Gorontalo dan Sulut,” ujar Nimitch.

55.     Isi

-          Kelengkapan struktur : Struktur teks berita tersebut telah lengkap sesuai dengan struktur teks berita pada umumnya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »